Bahan :
- 250 gr tepung ketan
- 225 ml air hangat
- 30 lembar daun suji, tumbuk
- 1 sdm air kapur sirih
- ¼ sdt garam
- 100 gr gula merah, sisir
- ½ buah kelapa setengah tua, parut kasar, kukus bersama ¼ sdt garam selama 10 menit
- 1 lembar daun pandan
CARA MEMBUAT KLEPON ISI GULA MERAH :
- Tuang 1 sendok makan air hangat ke atas daun suji lalu remas-remas, peras dan saring.
- Campur rata tepung ketan, air kapur sirih dan garam lalu tuang air daun suji dan air hangat, uleni hingga kalis.
- Ambil 1 sendok teh adonan, beri isi dengan gula merah lalu bentuk bulat. Lakukan terhadap semua adonan dan jangan lupa untuk menutupi adonan yang belum dibentuk agar tidak kering. Jika adonan menjadi kering dan mudah patah saat dibentuk cukup tambahkan 1-2 sendok teh air lalu aduk rata.
- Setelah semua adonan telah menjadi bulatan bola-bola dengan isian gula merah, selanjutnya rebus dalam air mendidih hingga terapung. Angkat lalu gulingkan bulatan klepon di kelapa kukus secara merata, sajikan 10 buah kue klepon dengan dialasi daun pandan.
No comments:
Post a Comment